Post: Layanan BPJS Kesehatan Care Center Naik 40% di Tengah Pandemi COVID-19
Jakarta – Penggunaan pelayanan BPJS Kesehatan Care Center 1500400 tengah mengalami kenaikan pengguna yang signifikan di tengah pandemi COVID-19. Asisten Deputi Bidang Pengelolaan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Dwi Asmariyati mengungkapkan, bahwa telah terjadi peningkatan rata-rata sekitar 40% dibandingkan sebelum terjadinya kondisi COVID-19.
“Layanan yang kami fasilitasi di Care Center telah mendapatkan respon positif dari peserta maupun calon peserta JKN-KIS, hal ini terbukti dengan adanya peningkatan pemanfaatan BPJS Kesehatan Care Center, di mana jumlah telepon yang dilayani BPJS Kesehatan Care Center setiap harinya kurang lebih sekitar 7000 call masuk per hari atau terjadi peningkatan rata-rata sekitar 40% dibandingkan jumlah call masuk sebelum adanya kebijakan pelayanan kantor cabang selama kondisi pandemi COVID-19,” jelas Dwi, dalam keterangannya kepada detikcom, Senin (13/4/2020)
Selain peningkatan peserta, inovasi pelayanan juga terus dilakukan oleh Care Center. Contohnya dengan pelayanan konsultasi kesehatan yang dapat dilakukan melalui salah satu pilihan saat melakukan panggilan telepon Care Center.” BPJS Care Center juga memberikan layanan konsultasi kesehatan melalui layanan doctor consulting, di mana para peserta JKN-KIS bisa mendapatkan informasi tentang pola hidup sehat ataupun konsultasi seputar kesehatan lainnya yang akan langsung dilayani oleh dokter dengan jam layanan setiap hari Senin sampai dengan hari Jumat mulai pukul 7 pagi sampai dengan pukul 8 malam,” ujar Dwi.
Baca juga: Covid-19 Kian Mengganas, Begini Kesiapan Puskesmas RI
Dwi menuturkan lebih lanjut, selain meningkatkan pelayanan terhadap para peserta. Kondisi lingkungan kerja juga para agent Care Center juga disesuaikan dengan protokol kesehatan yang diterapkan oleh BPJS Kesehatan. “Standar protokol kesehatan juga dijalankan di Care Center, seperti tadi saat para Agent datang dilakukan pengecekan suhu, pengaturan jarak cubicle atau tempat bekerja antar Agent saat melayani minimal 1 meter, dan protokol kesehatan lainnya agar memastikan para Agent terlindungi saat bekerja,” jelas Dwi.
Dwi pun berharap agar para peserta BPJS Kesehatan dapat menggunakan kanal digital yang disediakan secara optimal yaitu dengan menggunakan layanan BPJS Kesehatan Care Center di nomor 1500400. “Guna menjamin keselamatan dan kesehatan peserta JKN serta pegawai BPJS Kesehatan dengan cara meminimalisir adanya kontak fisik secara langsung, maka kami mengimbau para peserta JKN atau calon peserta untuk lebih memanfaatkan kanal informasi yang besifat digital. Salah satunya pelayanan melalui care center 1500400, karena mengurus JKN tidak perlu keluar rumah hanya dengan cukup menghubungi Care Center di 1500400,” pungkasnya. (mul/ega)